Selasa, 22 Februari 2011

Profil Perpustakaan PHKKPM

Perpustakaan Pusat Humaniora, Kebijakan Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat ini dahulunya dikenal sebagai Perpustakaan Pusat Penelitian dan Pengembangan Sistem dan Kebijakan Kesehatan karena mengikuti perubahan nama yang menaungi perpustakaan ini. Perpustakaan ini berada dibawah Sub Bidang Kerja Sama dikarenakan bagian ini merupakan salah satu jembatan untuk berinteraksi dan bisa menjalin kerja sama dengan institusi ini.

Perpustakaan ini mempunyai koleksi 15.800 judul buku dan 750 judul majalah luar dan dalam negeri, 114 literatur sekunder luar dan dalam negeri, kaset, CD-ROM, Subyek yang disediakan meliputi manajemen kesehatan, pelayanan kesehatan, ilmu sosial, statistik, dan ilmu-ilmu yang terkait.


Untuk keperluan pengguna disediakan jasa peminjaman yang disediakan setiap hari kerja, jasa penelusuran secara manual dari elektronik (CD-ROM dan Internet), jasa baca ditempat (untuk pengguna tertentu), jasa layanan fotokopi, jasa silang layan dan yang terakhir adalah jasa magang kerja yang ditujukan kepada petugas perpustakaan dari instansi di luar Puslitbang Sisjakkes yang belum mempunyai gambaran tentang mengelola perpustakaan.

Selain fasilitas-fasilitas tersebut diatas, Perpustakaan dilengkapinya dengan fasilitas online berupa : Digital Library dan Katalog Online

Penelitian-penelitian yang telah dilakukan oleh Litbangkes didokumentasikan sebagai : Abstrak Penelitian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar